Senin Semangat Diklatsar dan Gladi Tangguh KSR PGSD FIP UNNES
Senin Semangat
Diklatsar dan Gladi Tangguh KSR PGSD FIP UNNES
Senin, 13 Januari 2020 Korps
Sukarela Palang Merah Indonesia Sub Unit Pendidikan Guru Sekolah Dasar,
Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Semarang ( KSR PMI Sub Unit PGSD
FIP UNNES ) melaksanakan kegiatan Pendidikan Latihan Dasar ( Diklatsar ) dan
Gladi Tangguh angkatan XXXIV. Kegiatan ini merupakan serangkaian kegiatan wajib
bagi mahasiswa baru Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Bapak Drs. Isa Ansori M, Pd.
Selaku ketua jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan,
Universitas Negeri Semarang menyatakan dalam sambutan Beliau bahwa Diklatsar
dan Gladi Tangguh adalah kegiatan yang
harus diikuti oleh mahasiswa baru PGSD dan merupakan syarat untuk mendapatkan
ijasah.
Acara pertama dimulai dengan Upacara pembukaan
Diklatsar dan Gladi Tangguh Angkatan XXXIV yang dihadiri oleh Ketua Jurusan
PGSD UNNES, yaitu Bapak Isa Ansori, Dosen Pembina KSR PGSD UNNES, Bu Desi
Wulandari, Perwakilan PMI Kota Semarang , Bapak Surachman dan Bapak Bambang
Kristiono, Dewan Pertimbangan, perwakilan LKUKM PGSD , serta kawan kawan KSR perguruan
tinggi se-kota Semarang. Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi.
Materi pertama yaitu organisasi,prinsip,dan lambing PMI disampaikan
oleh Bapak H.Surachman,S.I.P
Materi kedua yaitu HPI,code of conduct,dan saver ace
disampaikan oleh Ibu Hj.Wahyuni,SH.M.Hum
Materi ketiga yaitu Community based program
disampaikan oleh Bapak Ds.Nugroho
Materi keempat yaitu Dinamika kelompok disampaikan oleh
Bapak Danang Bakshoro Adhi.
Wah banyak sekali materi yang didapatkan di hari
pertama diklatsar dan gladi tangguh 2020 semoga ilmu yang didapatkan dapat
bermanfaat dan tentunya dapat diaplikasikan di masyarakat,
DIKTANG 2020
Show Your Spirit And We Are BOOM !!!
Komentar
Posting Komentar