Pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus KSR PMI Sub Unit PGSD FIP UNNES Angkatan XXXIII
Semarang, 31 Maret 2019 KSR PMI Sub Unit PGSD FIP UNNES telah menyelenggarakan Pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus KSR PMI Sub Unit PGSD FIP UNNES Angkatan XXXIII periode 2019/2020 yang bertujuan untuk melantik pengurus baru serta membahas program kerja periode 2019/2020. Acara ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna PGSD Universitas Negeri Semarang , dilaksanakan pukul 07.00 s/d 15.00 WIB diawali dengan upacara pembukaan yang dihadiri oleh Drs. Isa Ansori M.Pd, selaku ketua jurusan, Drs. Sukardi selaku kepala laboratorium, Nugraheti Sismulyaningsih S.B. S.Pd., M.Pd., Perwakilan PMI Kota Semarang, Bapak Puji , Ibu Desi Wulandari selaku Dosen Pembina KSR PMI Sub Unit PGSD FIP UNNES, perwakilan dari LK UKM di PGSD, serta perwakilan dari 16 Unit KSR se kota Semarang dan pelantikan pengurus yang dilantik oleh Desi Wulandari S.Pd., M.Pd, Dosen Pembina KSR PMI Sub Unit PGSD FIP UNNES.
Setelah upacara pembukaan dan pelantikan dilanjutkan dengan penyampaian program kerja dari setiap divisi. Penyampaian program kerja pertama yaitu dari Pengurus Harian. Kedua, penyampaian Divisi Diklat, ketiga Divisi Binbang, keempat Divisi Logistik, kelima Divisi Siap Siaga, keenam Divisi Humas, dan terakhir dari Divisi Kesejahteraan. Semoga dengan dilantiknya pengurus serta pembahasan perogram kerja diharapkan dapat meningkatkan kualitas KSR PMI Sub Unit PGSD FIP UNNES baik dalam lingkup kampus maupun masyarakat, serta menjadikan KSR semakin Hebat !!!
Komentar
Posting Komentar