Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2015

KSR PMI SUB UNIT PGSD FIP UNNES: KSR PGSD Unnes Adakan Latihan Perawatan Kedaruratan untuk 300 Mahasiswa Baru

KSR PMI SUB UNIT PGSD FIP UNNES: KSR PGSD Unnes Adakan Latihan Perawatan Kedaruratan untuk 300 Mahasiswa Baru

KSR PGSD Unnes Adakan Latihan Perawatan Kedaruratan untuk 300 Mahasiswa Baru

Gambar
Sabtu, 31 Oktober 2015, KSR PMI Sub Unit PGSD FIP Unnes mengadakan kegitan latihan rutin yang ketiga di auditoriun PGSD Unnes. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa baru angkatan 2015. Materi latihan rutin kali ini adalah Perawatan Kedaruratan (PK), dimana para peserta latrut diajarkan langkah-langkah cuci tangan dengan benar dan bagaimana menata tempat tidur untuk pasien yang dapat berpindah maupun tidak dapat berpindah dari tempat tidur. Peserta sangat antusias dengan materi yang disampaikan. Seluruh peserta memperhatikan pemateri. Setelah penyampaian materi dilanjutkan dengan praktek, selanjutnya sharing kelompok dengan pendamping kelompoknya, dilanjutkan turnamen, sedangkan yang tidak mengikuti turnamen mengerjakan kuis “menyusun domino” yang berisi tentang pengetahuan mengenai perawatan kedaruratan. “Latihan rutin ketiga ini sangat menarik, mulai dari persamaan persepsi, materi perawatan daruratan hingga sharing kelompok. Disini kita diajarkan bagaimana cara mencu

Isi Liburan dengan Sports Massage

Gambar
Minggu, 18 Oktober 2015 KSR PGSD FIP UNNES melaksanakan kegiatan Thunder yang kedua. Materi Thunder minggu ini mengenai Sports massage. Sports massage adalah jenis terapi pijat yang menstimulasi sirkulasi darah dan kelenjar getah bening. Tujuan dari pemberian materi ini yaitu memberikan pengetahuan bagi mahasiswa untuk mengetahui bagaimana car a mengatasi cedera-cedera otot, mengoreksi otot yang tidak seimbang, tegang, dll. Seperti biasa, kegiatan Thunder  diawali dengan apel pembukaan dilanjut dengan penyampaian materi oleh mas Alief dan mas Aji dari FIK Unnes. Materi sports massage ini didominasi oleh praktik berupa penanganan cedera bahu, leher, kepala, dll. Tidak hanya pemateri yang melakukan praktik, tetapi peserta thunder pun ikut berpartisipasi dalam praktik ini. Sebagai penutup kegiatan inti dilakukan sesi tanya jawab dengan peserta yang dipandu oleh pembawa acara. Setelah serangkaian acara inti selesai diakhiri dengan apel penutupan.

Sabtuku Berkualitas Karena PP

Sabtu, tanggal 17 Oktober 2015 KSR PGSD FIP UNNES melaksanakan kegiatan latihan rutin yang kedua dengan materi PP (Pertolongan Pertama). Tujuan pemberian materi PP untuk memberikan pengetahuan dasar tentang pertolongan pertama bagi mahasiswa. Latihan rutin kali ini diikuti oleh 305 mahasiswa dan 50 fungsionaris KSR. Sebelum memulai kegiatan diawali dengan apel pembukaan yang dipimpin oleh Dodi Damara. Pada materi PP diberikan apersepsi yang berupa kertas eksistensi. Apersepsi tersebut menghubungkan antara posisi, prestasi, dan eksistensi. Selanjutnya memasuki tahapan penyampaian materi oleh Ulfa Kasmiyatun, Indah Dewi M, dan Dianita Ika R. Materi tidak hanya sebatas teori, namun juga terdapat praktik dan penanganan kasus. Setelah materi selesai dilanjutkan dengan sharing kelompok selama 30 menit. Dalam sharing, setiap kelompok diberikan 2 kasus, hal tersebut bertujuan untuk melatih adik-adik dalam pemahaman materi PP.